Pentingnya Fokus dalam Bisnis

Setiap usaha yang kita geluti, itu selalu memiliki kata kunci. Bisnis kuliner umumnya rasa, fashion kata kuncinya model baru, barang komoditas ada diharga murah, outsourcing ada di harga murah. dll

Meleng atau lalai dengan kata kunci, biasanya usahanya bergoyang. Meleng bisa dikatakan tidak fokus. Banyak sekali kawan, karena meleng kejebur selokan. Meleng bisa jadi tdk mengurus atau terpesona bisnis baru. Terus terang, godaan orang usaha itu terpesona dgn godaan bisnis baru. Biasanya yg lama ndak diurus, yang barupun berdarah darah.

Menjaga fokus pada kata kunci usaha ibarat orang yang takwa. Menjalani perintah dan menjauhi larangan. Ditambah lagi istiqomah. Seringkali kita sibuk menjalankan perintah, tapi lupa dgn larangannya. Semisal, konsumtif, hutang berlebihan atau menipu kolega.

Mentorku pernah bilang, bisnis itu life skills atau keterampilan hidup. Jadi harus selalu diasah dan disesuaikan dgn perkembangan kehidupan. Mungkin cara2 yg dulu itu hebat, tapi kalau kita gunakan sekarang jadi jadul alias ndak cocok lagi. Jadi memang dituntun terus on dgn dinamika kehidupan.

@amirfauzi

No comments: